TAKALAR, KILOMETER40.COM– Berbagai cara dilakukan oleh lembaga pemerintah Guna meringankan beban warga yang tergolong tidak mampu akibat dampak pandemi Covid-19.
Salah satunya dilakukan oleh Kejaksaan Negeri Takalar bersama Dinas Sosial PMD. Kedua instansi ini turun langsung menyapa dan memberi bantuan bagi warga terdampak langsung pandemi pada beberapa desa di kecamatan Mangarabombang, Takalar, Senin 9 Agustus 2021.
Sebagai informasi, Kejaksaan Takalar meluncurkan program Jaksa Milik Takalar atau JAMILA sebagai program yang memdekatkan Jaksa ke Masyarakat.
Kepala Kejaksaan Negeri Takalar, Salahuddin mengaku prihatin melihat kondisi masyarakat di Desa lakatong.
“Melihat kondisi rumah yang hampir roboh, kami prihatin. Kita akan upayakan memberikan bantuan bedah rumah kepada warga tersebut.”kata Salahuddin.
Sementara itu, kepala Dinas Sosial PMD Takalar, Baso Sau menyampaikan bahwa kegiatan kunjungan ini sangat tepat di tengah pandemi yang melanda Negeri kita.
“Apa yang telah kami berikan bersama Tim peduli kejaksaan melalui program JAMILA adalah bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat. Paket sembako harian tersebut mungkin tidak besar nilanya, tapi setidaknya bisa membantu meringankan kebutuhan hidup harian masyarakat terdampak secara ekonomi dan sosial. Kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Pak Kajari atas inisiasi kegjatan kunjungan ini dan sangat seiring dengan visi pemerintah kabupaten Takalar.”tutup Baso.(*)
Leave a Reply