Masih Menunggu Hasil SWAB, Pasien Meninggal di Rumah Sakit. Bagaimana Pemakamannya ?

Persiapan pemakaman mayat J (72) yang meninggal di RSUD Sultan Dg Radja, Ahad (12/4/2020)

Persiapan pemakaman mayat J (72) yang meninggal di RSUD Sultan Dg Radja, Ahad (12/4/2020)

BULUKUMBA, KILOMETER40.COM– Ajal merupakan rahasia Tuhan. Kalimat ini layak disematkan kepada seorang pasien yang berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang dikonfirmasi telah meninggal dunia hari ini Ahad (12/4/2020) pukul 03.30 di RSUD H.A. Sultan Daeng Raja Bulukumba, Sulsel.

Pasien atas nama J (72), merupakan pasien rujukan dari Puskesmas Palangisang Kecamatan Ujung Loe yang dirujuk ke RSUD. Almarhum J didiagnosa awal menderita gejala klinis batuk dan pneumonia, Sabtu kemarin.

Hasil pemeriksaan Swab pasien J saat ini telah dikirim ke Makassar dan sementara ditunggu hasilnya untuk penetapan statusnya.

Hal ini disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bulukumba, H. Daud Kahal melalui siaran persnya yang dikirim ke media.

Menurut Daud, meski belum ada penetapan status, sesuai dengan pedoman terkait standar penanganan jenazah, PDP yang diisolasi di Rumah Sakit tetap diperlakukan sesuai standar.

“Melalui proses yang ditetapkan yakni menggunakan APD bagi petugas pemakaman dan keluarga, serta warga tidak diperbolehkan untuk berkumpul menyaksikan.”tulis Daud.

Saat ini sedang dllakukan persiapan pemakaman di kampung halamannya di Palangisang Desa Balleanging Kecamatan Ujung Loe.

Sejauh ini seluruh petugas medis yang menangani J di RSUD sudah diperintahkan untuk melakukan isolasi mandiri sambil dilakukan pemantauan oleh tim surveilance.

Untuk diketahui, SWAB sendiri merupakan pemeriksaan (tes) yang dilakukan dengan mengambil sampel lendir di saluran pernapasan untuk menguji ada tidaknya virus corona pemicu infeksi pernapasan pheumonia akut.(*)

Leave a Reply