Siapkan Antisipasi, Ada Pemeliharaan Mesin PDAM Takalar. Ini Jadwalnya

TAKALAR, KILOMETER40.COM- Pelanggan PDAM Takalar diharapkan melakukan persiapan dan antisipasi dalam menyikapi pemeliharaan peralatan (maintenance) di PDAM setempat.

Plt Direktur PDAM Takalar, Budiarrosal Saleh menerangkan bahwa pihaknya akan melakukan maintenance rutin selama dua hari.

“Ada pengurasan dan pembersihan bak reservoar agar kualitas air tetap terjaga. Proses ini berimplikasi pada penghentian sementara produksi instalasi pengolahan air. Kami memohon pengertian dari pelanggan untuk melakukan antisipasi.”kata Budiar, Sabtu 12 Maret 2022 pagi.

Adapun jadwal maintenance tersebut, terang Budiar, direncanakan pada hari Senin 14 Maret 2022 dan Rabu 16 Maret 2022.

“Pada hari Senin, wilayah yang akan terdampak adalah pelanggan di Kecamatan Pattallassang, Mangarabombang dan Polongbangkeng Selatan. Pada hari Rabu akan berdampak pada tiga kecamatan di Galesong, Sanrobone dan Mappakasunggu.”jelasnya lagi.

Budiarrosal berharap setelah pemeliharaan peralatan ini, pelanggan bisa menikmati air yang lebih bersih, sehat dan berkualitas.(*)

Leave a Reply