KILOMETER40.COM– Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Pengurus Provinsi Sulawesi Selatan akan menggelar Musyawarah Luar Biasa (Musprovlub), 31 Agustus 2020 mendatang.
Hajatan Musprovlub ini digelar untuk mencari Ketua Umum Perbakin Sulsel Periode 2019-2023, pengganti Irjen Pol Guntur Laupe.
Mabes Polri baru saja melakukan Pergantian Kapolda Sulsel dari Irjen Pol Guntur Laupe ke Irjen Pol Merdisyam, maka Ketua Umum Pengprov Perbakin Sulsel juga mengalami pergantian.
Sugianto Wahid, ketua panitia penjaringan ketua pada Musprovlub perbakin Sulsel menerangkan bahwa hajatan ini telah diatur pada pasal 103 AD/ART Perbakin.
“Semua diatur secara jelas. Jadi kami mengundang kepada personal yang tertarik memimpin organisasi ini.”ungkap Sugianto, Jumat (28/8/2020) siang.
Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi jika berniat memimpin Perbakin Sulsel.
“Tentu ada (persyaratan). Silahkan menghubungi kami di 08114458588 untuk informasi selanjutnya.”kunci Anto, sapaannya.(*)
Leave a Reply