Tragis, Satu Keluarga Kesurupan di Bantaeng, Gorok Leher Anak Kandung

BANTAENG, KILOMETER40.COM– Malang nian nasib Rosmini Binti Darwis (16). Gadis belia itu akhirnya meregang nyawa dengan kondisi yang mengenaskan. Ada luka gorok di leher dan beberapa bagian tubuhnya. Polisi menemukan jasad pelajar tersebut di salah satu kamar di rumah orang tuanya di Kampung Katabung, Desa Pattaneteang, Kecamatan Tompobulu, Bantaeng, Sabtu (9/5/2020).

Peristiwa tragis yang menggemparkan warga tersebut berawal ketika Sabtu siang, Darwis yang merupakan ayah kandung Rosmini, kesurupan bersama sejumlah keluarga lainnya.

Sambil menenteng parang, Darwis dan sejumlah anggota keluarganya turun dari rumah panggungnya. Mereka menahan warga yang melintas. Seorang warga bernama Ippang disandera. Seorang warga lainnya bernama Enal, berhasil lolos namun menderita luka tebasan parang di kepalanya.

Dalam kondisi kerasukan, darwis dan beberapa anggota keluarganya menggelar semacam ritual di salah satu kamar di rumahnya dan membantai anak gadisnya bernama Rosmini Binti Darwis hingga tewas.

BACA JUGA :

Fakta Baru; Bukan Ritual, Rosmini Digorok karena Siri’

Dikutip dari Makassar.TV, Warga di lokasi kejadian mengaku mendengar para pelaku bercakap. “Mati mi tedonga,” tiru warga saat menerangkan ucapan para pelaku.

Aksi mengerikan itu akhirnya berakhir sekitar pukul 17.30 Wita ketika Kapolsek Tompobulu, Iptu Suhardi dan anggotanya berhasil bernegosiasi dengan Darwis.

Saat ini Darwis dan anggota keluarganya yang terdiri dari 4 laki-laki dan 3 wanita telah diamankan di Mapolres Bantaeng.(*)

Leave a Reply